Cumi Asin Sambal Hijau

Assalamualaikum Warahmatullahi Wabarakatuh,


Singkat cerita, beberapa kali pernah pesan Cumi Asin Sambal Hijau Bang Jali, Resto milik Deni Cagur, aku biasa pesan via Aplikasi Gojek. Aku suka banget sama menu tersebut, karna enak banget dimakan dengan nasi hangat, tanpa tambahan lauk lain, aku rasa udah cukup memuaskan lidah aku. hehehe. enak lah pokok nya.

akhirnya aku penasaran pingin coba masak sendiri, tanpa melihat resep di mbah google, tanpa nanya mama (Mamaku Jago Masak Guys, Jago Banget hehehe), pokoknya ala-ala aku ajah. terus awalnya aku bingung cabai hijaunya pakai cabai rawit atau apa, krn jujur ajah aku gak pernah masak yang ala2 sambal hijau, seringnya sambal merah, kayak telur balado, ikan cue balado, atau udang balado, menggunakan cabai merah semua kan.hehehhe. kahirnya pas belanja dikasih tau sama bude yang jualan sayur kalau sambal hijau pakainya cabai hijau yang besar-besar itu Guys.

so ini pertama kali aku masak sesuatu yang isinya sambal hijau hehehehe...
aku ingat kata-kata mama, kalau masak itu yang penting bawang merah dan bawang putih, inti dari bumbu adalah kedua bawang itu.

jadi aku dengan sotoyyyyynya dan PD nya memulai masak Cumi Asin Cabai Hijau...hehehe
tapi aku gak gagal loch, walau ala-ala aku, krn suami bilang "Enak", sampai aku di W.a sama dia, nih aku lampirin ya Screen Shoot W.A dari dia.untuk menyakinkan kalian, hohoho, dia makan sampai nambah 2 Piring mentung loch. Hehehe.



Okeeee kepanjangan ya aku ceritanya, langsung ajah guyssss dibawah ini Original Resepnya :

Bahan :


  • 1/4 Cumi Asin


Bumbu Halus :

  • 8 Buah Cabai Hijau Besar
  • 5 Buah Cabai Merah
  • 5 atau 6 Buah Cabai Setan (Cabai Orange)---->Jumlahnya sesuai selera ya Mom's
  • 4 Siung Bawang Putih
  • 3 Siung Bawang Merah
  • 1/2 Sdt Garam
  • 1/2 Sdt Gula Pasir
  • 1/2 Sdt Sasa
  • 1/2 Sdt Masako (Bila Merasa Kurang Gurih)


Cara Memasak :
  1. Bersihkan Cumi Asin
  2. Potong kecil-kecil cumi asin tersebut
  3. Goreng Cumi Asin, Tiriskan
  4. Haluskan Semua Bumbu, kalau kamu mau langsung haluskan dengan garam dan sasanya silahkan ajah, tapi kalau aku lebih memilih untuk tidak aku haluskan bersamaan
  5. Tumis Bumbu halus tersebut, tambahkan Garam, Sasa, dan Royco klo kamu merasa kurang gurih, kalau merasa sudah cukup gurtih dengan sasa ya sudah tidak perlu ditambahkan Royco atau sejenisnya.
  6. bila bumbu sudah setengah matang, masukkan cumi asin yang sebelumnya sudah di goreng 
  7. Aduk hingga merata, tambahkan gula pasir
  8. Kecilkan Api Kompor, aduk kembali hingga matang merata
  9. dan taraaaa selesai
Bawa untuk makan siang dikantor dehhh...

Kenapa sudah pakai cabai hijau lalu ditambahkan cabe merah, karena kalau aku pribadi merasa cabai hijau setelah dihaluskan harumnya seperti dedaunan banget, jadi untuk mengurangi bau ala-ala daun itu aku tambahkan cabai merah, jumlahnya sesuai selera ya Sobat, nah kalau cabai setan ini biar agak pedas ajah. tapi suami ku bilang gak pedas loch itu, padahal cabai setannya sudah 5 atau 6 buah, ya aku ngerasa juga merasa kurang pedas gitu sih, selera sih ya.hehehhe.

Oke Moms segitu dulu resep dari aku, Thx U.

Sampai ketemu lagi di resep selanjutnya.....

Wassalamualaikum Warahmatullahi Wabarakatuh